Berita / Kampus

Optimalkan Wawasan Digital Banking Mahasiswa Prodi Perbankan Syariah Adakan Seminar Nasional

JULI AHMAD, M.Pd.I (Koord. Humas) - 07 Juli 2022


Panyabungan - Rabu, 6 Juli 2022. Prodi Perbankan Syari'ah STAIN Madina optimalkan wawasan mahasiswa tentang digital banking melalaui Seminar Nasional. Kegiatan yang berlangsung di Aula Gedung Baru STAIN Madina ini menghadirkan dua wanita hebat sebagai narasumber, yaitu Dr. Hj. Nursania Dasopang, M.Si, MM dari PT. Multazam Wisata Agung dan Madhiha Daulay, S.E. dari Bank Syari'ah Indonesia (BSI) cabang Panyabungan. Seminar diadakan Jum'at lalu (1/7).

Dalam laporannya, Ketua Prodi Perbankan Syari'ah Faisal Affandi, M.E.I mengatakan seminar ini juga bekerjasama dengan BSI. Adapun tujuannya adalah meningkatkan pengetahuan mahasiswa terkait digital banking.

"Dunia digital tentu menjadi kajian menarik dewasa ini. Maka dalam persoalan perbankan, digitalisasi harus kita optimalkan melalui serangkaian pembelajaran dan seminar bagi mahasiswa." Ucap Faisal.

Beliau melanjutkan bahwa seminar ini juga bertujuan untuk mengajak mahasiswa agar giat mencari peluang di kancah globalisasi saat ini. "Banyak diantara lulusan perguruan tinggi yang kurang mentatap prospek kerja, maka mereka perlu dibimbing salah satunya melalui seminar ini." Lanjut beliau.

Dr. Hj. Nursania menerangkan perkembangan digital di bidang ekonomi dan perbankan. Dimana akses digital mempermudah berbagai akses transasksi. Sebagai agent tour and travel, beliau juga berbicara tentang bagaimana digitalisasi memudahkan para agen dalam mempromosikan dan memecahkan masalah yang dihadapi oleh beberapa klien.

Lebih lanjut, beliau berbicara tentang peluang pekerjaan di dunia Tour and Travel. "Jangan sungkan menjadi agent fi sabilillah. Sebagai motivasi bersama, ternyata tidak perlu menunggu kaya untuk bisa beribadah ke Baitullah,". Ucap Dr. Hj. Nursania.

Materi kedua dilanjutkan oleh Madhiha Daulay, S.E. Beliau berbicara seputar aplikasi terkini terkait perbankan syari'ah. Banyak produk-produk perbankan syari'ah yang dapat dinikmati oleh konsumen. "keilmuan seputar dunia digital perbankan adalah sebuah investasi besar untuk kedepannya." Ujar Madhiha.

Berbagai aspek perbankan syari'ah dibahas dalam seminar ini. Sebagai penutup, Madhiha mengajak mahasiswa agar memiliki soft skill, hard skill, dan integrity yang jelas terutama diera digital ini.

Antusias peserta sangat tinggi ditandai dengan banyaknya pertanyaan yang muncul. Sesi diskusi dan foto bersama menjadi bagian akhir seminar kali ini.

Ayo Semangat! STAIN Madina Menuju IAIN. (Tim Humas)

Share To :