Berita / Kemahasiswaan

Sambut Ramadhan 1444 H, HMPS Ekonomi Syariah Gelar Pengabdian Masyarakat Di Desa Jambur Padang Matinggi

JULI AHMAD, M.Pd.I (Koord. Humas) - 20 Maret 2023


Panyabungan - Senin, 20 Maret 2023. HMPS Ekonomi Syariah mengadakan kegiatan, di desa Jambur Padang Matinggi pada hari Minggu (19/3), dalam rangka memasuki bulan suci Ramadhan 1444 H dengan tema “Pentingnya Memahami Infaq dan Sedekah”. Menurut Mahyuddin Ketua Umum HMPS Ekonomi  Syariah, adapun tujuan diadakan merupakan  salah satu bentuk pengabdian masyarakat HMPS Ekonomi Syariah dalam mengedukasi masyarakat.

Kegiatan ini dihadiri oleh ketua Program Studi Ekonomi Syariah masyarakat menyampaikan bahwa pelaksanaan penyambutan bulan suci Ramadhan baru pertama kali dilaksanakan mahasiswa di daerah kami ini, kami berterimakasih kepada mahasiswa telah mengadakan acara penyambutan ini, semoga kedepannya para mahasiswa dan mahasiswi Ekonomi Syariah STAIN Madina sukses nantinya.

Dalam sambutannya, Ketua program ekonomi syariah, Faisal Affandi M.E.I memberikan apresiasi juga kepada mahasiswanya, karena memiliki kepedulian dan mengedukasi terhadap masyarakat, Mudah-mudahan HMPS kita ini dapat melakukan kegiatan lebih baik dan bermanfaat, ungkap pakfaisal mengakhiri apresiasi terhadap kegiatan anak-anak binaannya ini.

Kegiatan ini disambut hangat oleh masyarakat, Narasumber dalam diskusi ini adalah ustadz Ahmad Rosyidi Siregar, dalam ceramahnya  itu,  narasumber menyampaikan beberapa pesan, diantaranya; infaq dan sedekah adalah proses  menamam tanaman ahirat mu, yang nantinya akan kau tuai di ahirat kelak, yang kau tanami itu adalah pahala. Mudah-mudahan kita dapat mengamalkannya terutama di bulan suci ramadhan ini. Dengan dilaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat ini diharapkan membawa efek positif terhadap masyarakat.

Ayo Semangat! STAIN MADINA Menuju IAIN. (Tim Humas)

Share To :