Panyabungan - 20 April 2021. Mahasiswa Prodi Manajemen Dakwah STAIN Madina aktif melakukan safari ramadhan. Kegiatan dilakukan ke beberapa masjid dan lokasi di kota Panyabungan. Salah satu lokasi yang sudah dikunjungi adalah Masjid Vinago (18/04/2021).
Sesuai dengan keterangan, Muhammad Yusril, mahasiswa semester IV yang melakukan safari ramadhan ke Masjid Vinago, bahwa kegiatan mereka dilakukan untuk mensosialisasikan kampus Prodi MD dan kampus STAIN Madina.
“kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka memanfaatkan momen ramdhan untuk lebih dekat dengan masyarakat, kami berusaha mensosialisasikan Prodi MD dan kampus STAIN Madina” ujar Yusril
Selain kegiatan sosialisasi, para mahasiswa juga memberikan ceramah atau kultum sebelum pelaksanaan Shalat Taraweh. Kemudian mereka juga dipercaya oleh jama’ah untuk menjadi Imam dan Bilal pelaksanaan Shalat.
Jama’ah Masjid Vinago sangat antusias dan menyambut baik atas kehadiran rombongan safari ramadhan mahasiswa Prodi MD. Warga berusaha menfasilitasi kegiatan dengan memberikan waktu bagi mahasiswa untuk memberikan ceramah.
Ketua Prodi MD, Siti Rahmah Harahap, M.A., memberikan apresiasi kepada kelompok safari ramadhan mahasiswa Prodi MD, beliau juga berharap bahwa kegiatan tersebut dapat membuat masyarakat Panyabungan dan lainnya untuk memilih Prodi MD sebagai tempat kuliahnya.
Sedangkan penjelasan Sekretaris Prodi MD, Elismayanti Rambe, M.Kom.I., bahwa mahasiswa yang melakukan safari ramadhan sudah membentuk beberapa kelompok dengan tujuan beberapa Masjid di sekitaran Panyabungan.
Ayo Semangat! STAIN Madina Menuju IAIN (Tim HUMAS)