Berita / Kemahasiswaan

P3M STAIN Mandailing Natal Optimalkan Pembekalan KKN Mahasiswa Periode 2022/2023 Dengan Mengusung Tema KKN Moderat

JULI AHMAD, M.Pd.I (Koord. Humas) - 03 Juli 2023


Panyabungan - Senin, 03 Juli 2023. Mengusung tema “KKN Moderat”, Unit Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) STAIN Mandailing Natal adakan pembekalan kepada mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tahun Akademik 2022-2023. Pembekalan KKN yang diselenggarakan pada hari ini senin, 3 Juli 2023 dibuka oleh Wakil Ketua Bidang Akademik dan Kelembagaan H. Dedisyah Putra, M.A., Ph.D. bersama Wakil Ketua Bidang Administrasi Umum dan Keuangan Dr. H. Kasman, M.Ag.

Dalam pidato pembukaannya, Dr. Dedi berpesan kepada mahasiswa untuk selalu menjaga nama baik kampus STAIN Madina. Beliau juga meminta kepada mahasiswa agar menerapkan kepada masyarakat kegiatan yang bermanfaat sesuai dengan bidang keilmuannya.

“Jaga nama baik kampus kita dan mari berikan sumbangsih terbaik bagi masyarakat sesuai dengan bidang keilmuan masing-masing” jelas beliau.

Dr. Kasman juga memberikan pesan yang sama kepada mahasiswa. Beliau menghimbau para peserta KKN STAIN Madina untuk membangun sistem dan budaya yang baik dengan menyesuaikan diri bersama masyarakat di lokasi mereka.

“sebagai mahasiswa yang memiliki latar belakang keagamaan, harap jaga system budaya dan agama kita sesuai dengan tema “KKN Moderat”, atur tutur kata dan jaga sikap serta perilaku Ananda sekalian” tegas beliau.

Sementara itu untuk menunjang pemahaman mahasiswa seputar teritorial lokasi KKN mereka serta memberikan gambaran umum letak geografis maupun kultur masyarakatnya, P3M STAIN Madina mengundang Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PDM) Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), Yusuf MD Hasibuan.

Beliau menjelaskan sejarah teritorial sekaligus kebudayaan daerah paluta kepada seluruh mahasiswa.

“teritorial kita mungkin sudah terpisah secara administrasi kedaerahan namun masih memiliki nilai kebudayaan yang tergolong sama”, tutur beliau.

Menurut beliau perlu penekanan dalam hal kebersamaan dengan berpatok kepada pepatah "dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung”.

Pembekalan kali ini sangat meriah karena melibatkan secara keseluruhan mahasiswa KKN yang berjumlah 450 mahasiswa dari 20 prodi yang ada di STAIN Madina.

Sebelum acara berakhir, Kepala P3M STAIN Madina Suryadi Nasution, M.Pd mengingatkan kembali kepada Mahasiswa yang akan berangkat KKN untuk mempersiapkan segala keperluannya baik yang bersifat meterial maupun persiapan mental. Beliau juga menyampaikan informasi terkait prosedur pelaksanaan KKN mulai dari penyusunan kegiatan, pelaksanaan hingga pelaporan dan menghimbau mahasiswa untuk selalu melakukan komunikasi secara aktif dengan DPL dan pihak desa untuk kelancaran program mereka.

Sebagai informasi, KKN (yang sebelumya KKL) STAIN Madina kali ini mengarahkan semua mahasiswa ke Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), tepatnya di 6 kecamatan (Hulu Hapas, Batang Onang, Padang Bolak Julu, Padang Bolak Tenggara, Padang Bolak, Portibi) yang disebar ke 49 desa.

Ayo Semangat! STAIN MADINA Menuju IAIN. (Tim Humas)

Share To :