Berita / Kemahasiswaan

Sonjaya Rangkuti, Ketua HMSP HKI Gerak Cepat, Tuntaskan Pembahasan AD/ART dan Program Kerja Periode 2020-2021

- 07 Desember 2020


Panyabungan – Senin, 7 Desember 2020. Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Prodi HKI STAIN Madina melaksanakan sidang pleno untuk membahas Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART). Kegiatan sidang dilaksanakan di Aula STAIN Madina (4/12/2020).

Kegiatan ini dihadiri Ketua Prodi HKI, Dr. Dedisyah Putra, Lc., M.A., Sekretaris, Amra Mahfuzh Faza, M.A., Pembina HMPS, Jhon Tyson Pelawi, M.H., Defel Fakhyadi, MA.Hk., Ahmad Mafaid, M.H.I., Dede Hafirman Said, M.Ag., Vito Dasrianto, M.H., Raja Ritonga, Lc., M.Sy., serta seluruh mahasiswa Prodi HKI.

Dalam pembahasan AD/ART ini, pengurus HMPS dibimbing oleh dosen Pembina. Sidang terlihat sangat serius namun tetap santai. Para mahasiswa tidak hanya saling mengkritisi, namun saling memberikan solusi dan saran untuk kemajuan HMPS Prodi HKI.

Usai persidangan, Ketua Prodi HKI, Dr. Dedisyah Putra, Lc., M.A., memberikan arahan bahwa pembahasan AD/ART dan Program Kerja ini merupakan bagian dari proses memupuk jiwa kritis mahasiswa dan jiwa kepemimpinan mereka.

“kami para dosen HKI sangat bangga dengan kehadiran HMPS ini, jadi sangat terlihat bahwa pembahasan AD/ART dan penyusunan Program Kerja tadi menumbuhkan sifat kritis yang positif dan jiwa kepemimpinan mahasiswa” kata Dedi

Sonjaya, Ketua HMPS Prodi HKI, mengatakan bahwa pengurus HMPS sangat siap untuk membantu Prodi dalam mengembangkan dan mensosialisasikan semua kegiatan di Prodi.

“saya dan kawan-kawan di HMPS Prodi HKI sangat siap untuk membantu Prodi dalam kegiatan apa pun itu yang telah diagendakan oleh Prodi HKI. Kami juga siap terlibat untuk acara-acara sosialisasi STAIN dan Prodi HKI” ungkap Sonjaya dengan semangat

Melihat perkembangan organisasi HMPS di setiap Prodi, Wakil Ketua III, Dr. H. Kohar, M.M., sangat memberikan apresiasinya untuk seluruh Prodi dan mahasiswa.

Ayo Semangat! STAIN Madina menuju IAIN. (TIM Humas)

Share To :